logo PA.png

on . Hits: 927

Jadi Jendela Informasi Dunia Maya, PA Kolaka Redesain Tampilan Website

WEB BARU

Tampilan Baru Website Pengadilan Agama Kolaka

                                                                                                                                 

Kolaka I pa-kolaka.go.id

Tak ada yang istimewa dengan “wajah baru” website Pengadilan Agama (PA) Kolaka. Karena sudah banyak satuan kerja (satker) yang memiliki tampilan serupa. Akan tetapi, guna lebih memberi “kenyamanan” bagi publik saat berkunjung, tim Teknologi Informasi (TI) melakukan redesain jendela informasi dunia maya PA Kolaka tersebut. Yang sudah pasti berbeda dengan model sebelumnya.

Sejak beberapa pekan terakhir, Rifaldi Pratama, Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN) PA Kolaka diberi amanah untuk memodifikasi kembali “rumah digital” PA Kolaka. Berdasarkan kemampuan yang dimiliki, dengan waktu yang tidak terlalu lama, akhirnya rencana tersebut terwujud. Namanya juga baru disempurnakan. Pasti ada kekurangan yang harus dilengkapi segera. Setidaknya sudah ada usaha berbuat yang terbaik.

WEB LAMA

Tampilan Lama Website Pengadilan Agama Kolaka

Ide perubahan tampilan website resmi PA Kolaka tersebut telah lama disampaikan Ilman Hasjim, S.H.I.,M.H., Wakil Ketua PA Kolaka. Dalam banyak kesempatan beliau selalu menuturkan. Hanya sebelumnya, terbatasnya SDM menjadi kendala tersendiri. Alhamdulillah. Dengan hadirnya PPNPN baru, telah memberi warna terhadap pemanfaatan dunia maya PA Kolaka.

“Ketika ada yang akan masuk dan pindah ke PA Kolaka, maka media yang pertama ditelusuri untuk mencari tahu kondisi dan tempat bertugas yang bersangkutan, bagaimana dan seperti apa, adalah website”, ungkap Wakil Ketua yang pernah bertugas sebagai hakim di PA Andoolo, wilayah hukum Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Sulawesi Tenggara.

“Website, siapapun dapat melihat dan memantau. Mencari tahu dan menggali informasi. Memperoleh data-data penting. Jadi, jika website tidak terupdate dengan baik, maka bisa menjadi catatan buruk bagi kita secara kelembagaan”, terang Ilman Hasjim selaku ketua tim saat rapat bersama anggota tim TI PA Kolaka beberapa waktu lalu.

“Karenanya, website tidak hanya sekedar ada dan tampak di layar komputer dan HP. Tapi, apakah materi yang disajikan dapat berfungsi maksimal saat orang berkunjung. Juga tidak jenuh dan bosan saat membuka konten. Karena tampilan yang menarik untuk dilihat”, sambungnya lagi.

Berjalannya waktu, rupanya keinginan itu terwujud segera. Meskipun masih akan selalu disempurnakan, termasuk agar tetap memiliki ciri khas sendiri, sebagai pembeda dengan (website) satker lain. Dan semoga saja apa yang dilakukan dapat memberi manfaat bagi masyarakat. Sebagai sarana keterbukaan bagi publik.

Bahwa disamping website, PA Kolaka juga memiliki akun-akun media sosial lain yang intens digunakan. Baik di Facebook, Instagram, Twitter, dan Youtube. Semua media tersebut dimanfaatkan sebagai jendela informasi bagi masyarakat. Karena PA Kolaka termasuk lembaga publik. Siapapun punya hak untuk mengetahui kinerja PA Kolaka.

(IH)

Add comment


Security code
Refresh

PTSP Online PA Kolaka